Siaga Lebaran, Pramuka dan PMR MTsN 1 Tulungagung Berpartisipasi di Rest Area Masjid Besar Al Hikmah

By Fatima Tuz Zahro 03 Apr 2025, 20:11:48 WIB Sekitar Kita
Siaga Lebaran, Pramuka dan PMR MTsN 1 Tulungagung Berpartisipasi di Rest Area Masjid Besar Al Hikmah

Gambar : Tim PMR dan Pramuka siaga dalam mudik lebaran 2025 (foto : dok pribadi)


Personil Pramuka dan PMR MTsN 1 Tulungagung menunjukkan eksistensinya melalui giat siaga lebaran 1446 H di rest area Masjid Besar Al Hikmah Gondang. Di pos siaga lebaran ini, relawan dari Ekskul PMR dan Pramuka Matsaneta One ikut membantu kelancaran mudik lebaran bersama tim siaga lebaran di rest area masjid besar Kecamatan Gondang, Tulungagung.
MTsN SATU - Anggota PMR dan Pramuka MTsN 1 Tulungagung ikut berpartisipasi dalam siaga lebaran 1446 H. Pada Jumat (28/03/2025), aktivis PMR dan Pramuka Matsaneta One didampingi guru pembina bersinergi menjadi tim relawan siaga lebaran di rest area masjid besar Al-Hikmah KUA Gondang Tulungagung.  Bersama tim siaga lebaran di rest area Masjid Al Hikmah Gondang, mereka  membantu memberikan layanan bagi pemudik. "Alhamdulillah, PMR dan Pramuka Matsaneta bisa berpartisipasi di rest area Masjid Al Hikmah, Gondang,” terang Imam Syafi'i, koordinator ekskul PMR dan Pramuka MTsN 1 (hms).




Write a Facebook Comment

Komentar dari Facebook

View all comments

Write a comment