Usai Verifikasi, Tim Adiwiyata Matsaneta Merapat Bersama Tim DLH Tulungagung

Gambar : MTsN 1 dan Tim Verifikator DLH Jawa Timur Melakukan Evaluasi Program Adiwiyata Madrasah (dokumentasi : humas)
MTsN SATU - Begitu pelaksanaan verifikasi daring CSAP dari tim verifikator DLH Jawa Timur usai, tim adiwiyata MTsN 1 langsung merapat bersama tim dari DLH Kabupaten Tulungagung. Ini dilakukan untuk mengevaluasi jalannya verifikasi tentang perencanaan dan pelaksanaan program adiwiyata di MTsN 1 Tulungagung. “Usai verifikasi daring, kita langsung melakukan evaluasi bersamna tim adiwiyata DLH Tulungagung,” ungkap Nur Chusnah, koordinator adiwiyata MTsN 1 Tulungagung. Ikut hadir dalam evaluasi ini, pengawas madrasah yang juga pegiat adiwiyata, Hj. Luthfi Su’aidah. “Banyak catatan dan masukan yang harus kita tindaklanjuti setelah dilakukan verifikasi CSAP secara daring,” tambah Nur Chusnah (hms).